Sunday, 30 October 2016

OUTLAST 2





Siapa yang tidak  tahu game outlast?Kombinasi antara konsep gameplay dimana karakter utama tak punya kesempatan untuk melawan dan hanya bisa berlari dengan sebuah dunia dengan atmosfer yang mencekam tampaknya jadi rumus yang efektif untuk menciptakan game horror yang berkualitas tinggi. Lihat saja apa yang berhasil dilakukan Amnesia, atau P.T., atau yang berhasil jadi judul baru super populer – Outlast dari developer Red Barrels. Judul terakhir yang punya kekuatan unik lewat perspektif ala video kamera yang ternyata berhasil membuat segala sesuatunya berakhir lebih mencekam. Kini Red Barrels siap kembali dengan sang seri kedua yang terlihat begitu memukai di video gameplay perdana yang akhirnya dirilis.

Hasil gambar untuk outlast 2

Walaupun belum punya garis cerita yang jelas, Outlast 2 sepertinya akan tetap mempertahankan identitas franchisenya yang unik – si video kamera sebagai perspektif orang pertama. Video gameplay perdana yang dirilis GameSpot memperlihatkan dunia yang lebih terbuka dibandingkan sang seri pertama. Kondisi menyeramkan dari gelap dan kesunyian, yang terkadang diselingi pengumuman keras dari speaker oleh sang pemimpin sekte sesat dikombinasikan dengan desain dunia yang mengagumkan seakan membawa Anda kembali ke film-film horror klasik. Ladang jagung tinggi dan kolam air untuk bersembunyi? Sebuah konsep yang tentu saja menarik.
Hasil gambar untuk outlast 2

Outlast 2 sendiri rencananya akan dirilis di musim gugur tahun 2016 ini juga,  namun masih tanpa tanggal rilis pasti. Ia akan meluncur untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja PC.

Tuesday, 25 October 2016

WATCH DOGS 2 -pc(spesifikasi)

Halo,kali ini admin akan menjelaskan secara rinci tentang game yang ditunggu tunggu.Ya,wathcdog 2 adalah game PC yang sangat ditunggu tunggu.Game ini adalah lanjutan dari watchdogs 2,dengan sudut pandang orang ketiga.Anda akan bermain sebagai Marcus Hollow,seorang hacker muda yang brillian.Bergabung dengan tim desdec,sekelompok hacker terkenal,dalam upaya melakukan hacking terbesar dalam sejarah .mengambil CTO 2.0,sebuah sistem opreasi invasif yang digunakan para dalang kriminal untuk memantau dan memanipulasi warga dalam skala besar.
Hasil gambar untuk watch dogs 2

Minimum

OS: Windows 7 SP1, Windows 8.1, Windows 10 (hanya khusus untuk versi 64-bit)
Prosesor: Intel Core i5 2400S @ 2,5 GHz | AMD FX 6120 @ 3,5 GHz
RAM: 6GB
Video Card: NVIDIA GeForce GTX 660 (2GB) | AMD Radeon HD 7870 (2GB) atau versi di atasnya
Ruang Hard Disk: 50 GB
Perangkat: Kompetibel dengan dengan keyboard dan mouse Windows, Microsoft Xbox One Controller, Dualschok 4 Controller (kontroller PS4)
Konektivitas: 256 Kbps atau lebih cepat


Rekomendasi

OS: Windows 7 SP1, Windows 8.1, Windows 10 (hanya khusus untuk versi 64-bit)
Prosesor: Intel Core i5 3470 @ 3.2GHz | AMD FX 8120 @ 3,9 GHz
RAM: 8GB
Video Card: NVIDIA GeForce GTX 780 (3GB) | NVIDIA GeForce GTX 970 (4GB) | NVIDIA GeForce GTX 1060 (3GB) atau versi di atasnya| AMD Radeon R9 290 (4GB) atau versi di atasnya
Ruang Hard Disk: 50 GB
Perangkat: Kompetibel dengan dengan keyboard dan mouse Windows, Microsoft Xbox One Controller, Dualschok 4 Controller (kontroller PS4)
Konektivitas: 256 Kbps atau lebih cepat

Game ini direncanakan akan rilis pada tanggal 15 november 2016.so,ditunggu ya.ENJOY




Sunday, 23 October 2016

3 game offline terseru-Android

PIXEL DUNGEON
Hasil gambar untuk pixel dungeonPixel Dungeon merupakan hiburan RPG instan yang wajib untuk dicoba gamer mobile. RPG roguelike klasik ini merupakan pengembangan engine game open source yang dikerjakan developer tunggal Watabou dan terinspirasi dari game klasik seperti Brogue. Menariknya lagi, ada lebih dari satu jenis Pixel Dungeon yang bisa kamu mainkan di luar sana dan semuanya menyajikan aturan gameplay roguelike yang berbeda-beda.
Tidak ada jalan cerita ataupun cutscene menarik yang melatarbelakangi alasanmu menuruni dungeon mematikan di Pixel Dungeon. Yang ada hanyalah kamu belajar banyak dari “kematian” karaktermu sebelumnya dan mengulangi petualanganmu lagi guna menjawab rasa penasaran sejauh mana kamu bisa bertahan menuruni lantai dungeon yang semakin berbahaya di sini




DUMB WAYS TO DIE 2
Hasil gambar untuk dumb ways to die 2Siapa sangka jika sebuah game yang awalnya dibuat untuk mengampanyekan keselamatan pengguna kereta kemudian bisa berkembang besar menjadi sebuah game arcade yang menarik sekali untuk dibuatkan sekuelnya. Itulah yang dialami Dumb Ways to Die, game buatan Metro Trains yang telah mendapatkan seri kedua dengan tema yang jauh lebih absurd dibandingkan iterasi pertamanya.Siapa yang tidak tahu game ini?
Sama seperti seri pendahulunya, di sini kamu menjumpai beragam mini game menarik dengan tema yang jauh dari kesan serius, mulai dari bermain ranjau, lompat halang rintang, menutup pintu, dan berbagai hal konyol lainnya.
DOES NOT COMMUTE

Hasil gambar untuk does not commuteDoes Not Commute
 merupakan game
 mengemudi bagi mereka yang ingin merasakan aksi yang sedikit berbeda. Dengan tampilannya yang mengangkat kehidupan kota surealis di tahun 1970, Does Not Commute mengajakmu berkendara mengelilingi kota sambil menghindari lalu lintas yang semakin kacau akibat ulah dari rekam jejak permainan mobil kamu sebelumnya.
Bagian menariknya lagi, setiap kendaraan yang kamu kemudikan memiliki kisah pengemudinya masing-masing, mulai pegawai kantoran yang buru-buru terlambat masuk kerja, hingga penjual es krim yang hanya ingin berbelanja kebutuhan pokok. Semuanya memiliki personalitas yang menjadikan Does Not Commute bukan sekedar game mengemudi biasa.
yak,itulah 3 game versi admin.Kalian bisa mendownload nya di playstore/google play
ENJOY
.



Powered by Blogger.